31 December 2013

APA ITU VPN?

VPN atau Virtual Private Network memungkinkan anda untuk membuat sebuah koneksi yang aman (terenkripsi) ke jaringan lain melalui internet atau jaringan public. VPN dapat digunakan untuk mengakses website yang diblokir atau melindungi aktivitas browsing anda. Kebanyakan sistem operasi mempunyai fitur VPN.

Apa itu VPN? 
Ketika anda menghubungkan komputer, smartphone, tablet atau perangkat lain ke sebuah VPN, perangkat tersebut seolah-olah berada di jaringan lokal. Semua trafik jaringan akan dikirim melalui sebuah koneksi yang aman ke VPN. Karena perangkat anda seperti berada pada jaringan lokal, hal ini memungkinkan anda untuk mengakses jaringan lokal anda dengan aman meskipun anda berada ditempat lain. Anda juga bisa menggunakan koneksi internet seperti anda berada pada lokasi VPN, hal ini merupakan salah satu keuntungan menggunakan VPN ketika anda terkoneksi ke hotspot dan ingin mengakses web yang diblokir. Ketika anda membuka sebuah website saat terhubung ke VPN, komputer anda akan membuka website melalui koneksi VPN yang terenskripsi.


Kegunaan VPN
VPN adalah alat yang sederhana, namun VPN bisa digunakan untuk berbagai hal :
  • Mengakses jaringan bisnis ketika sedang berpergian. VPN banyak digunakan oleh traveler untuk mengakses jaringan bisnis mereka termasuk mengakses jaringan lokal mereka tanpa harus membahayakan data mereka. 
  • Mengakses jaringan rumah dari luar. Anda bisa membuat VPN anda sendiri sehingga anda bisa mengakses komputer anda dirumah dari tempat lain via internet. 
  • Menyembunyikan aktivitas browsing dari ISP. Jika anda browsing internet semua aktivitas non HTTPS dapat dilihat oleh orang lain. Semua trafik jaringan akan melalui VPN.
  • Mengakses website yang diblokir. Dengan menggunakan VPN maka IP public anda akan berubah sesuai dengan VPN yang anda gunakan, hal ini memungkinkan anda untuk membuka website yang diblokir oleh ISP anda.
  • Download torrent. Banyak orang menggunakan VPN untuk mendownload file torrent terutama jika ISP anda membatasinya sehingga kecepatan downloadnya sangat lambat.

Labels:

27 December 2013

Menambah Program Ke Startup Windows 7

Dimulai sejak Windows 95, Microsoft telah menambahkan fitur startup folder dimana semua program yang tersimpan difolder ini akan dijalankan secara otomaris ketika komputer dihidupkkan. Startup folder muncul pada start menu sehingga memudahkan untuk melihat program apa saja yang ada di folder tersebut.

Namun pada Windows 7, folder startup adalah folder sistem yang disembunyikan dan terletak dilokasi yang berbeda dengan folder startup pada Windows XP. Jika anda mempunyai sebuah aplikasi yang selalu anda gunakan pada saat awal komputer dihidupkan, maka menyimpan aplikasi tersebut di folder startup mungkin akan cukup membantu karena anda tidak harus membukanya secara manual setiap saat akan menggunakannya. Software-software tertentu mempunyai opsi untuk mengaktifkan apakah software tersebut akan di run di startup atau tidak, contoh yang paling umum adalah pada sofware untuk modem internet. Namun jika software atau program yang ingin anda tambahkan ke startup tidak mempunyai opsi pengaturan startup, maka anda harus melakukannya secara manual. Berikut adalah cara untuk menambahkan program ke startup pada windows 7 :

Klik kanan pada icon program yang akan anda tambahkan ke startup lalu pilih copy


Buka folder startup dengan cara klik pada start menu, klik kanan pada startup lalu pilih open


Klik kanan pada folder startup lalu pilih paste shortcut


Cara diatas hanya untuk menambah startup pada user yang sedang anda pakai, jika anda ingin menambahkan startup untuk semua user, maka pada saat membuka folder startup melalui start menu pilih "Open All User"


Labels:

23 December 2013

Perbedaan OS X dan Windows

Mac OS X dan Microsoft Windows adalah dua sistem operasi yang paling populer untuk komputer saat ini. OS X adalah sistem operasi yang diperuntukan khusus untuk komputer Apple yang umumnya disebut Mac, sementara Windows pada dasarnya untuk komputer pribadi (PC). Oleh karena itu, OS X sistem operasi berbasis UNIX ini hanya dapat dijalankan pada komputer yang diproduksi oleh Apple.

Namun, Windows dapat dibeli dan jalankan pada komputer manapun, bahkan komputer Apple.

Ada beberapa perbedaan antara dua sistem operasi ini yang membuat salah satu lebih populer daripada yang lain untuk pengguna tertentu. Perbedaan terbesar antara OS X dan Windows adalah harga. OS X cenderung lebih mahal dibandingkan Windows karena apple dianggap sebuah merek. Apple juga cenderung memanfaatkan produk dengan teknologi lebih tinggi, seperti komponen internal, layar, keyboard, dll untuk mempertahankan statusnya merek. Komputer yang menjalankan Windows, di sisi lain cenderung lebih murah, karena ada ribuan komputer berbeda yang menjalankan Windows.

Namun, Mac sekarang juga sedang bersaing dalam hal harga sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan pangsa pasar mereka, seperti Windows memiliki sekitar 90% dari pangsa pasar komputer (PC). Hal ini terutama disebabkan oleh kenyataan bahwa komputer dengan Windows cenderung lebih murah dan memiliki lebih banyak pilihan, misalnya Toshiba, Dell, HP, dll. PC juga lebih mudah untuk  kustomisasi, pengguna bisa memilih merek apapun dan memilih komponen sesuai dengan kebutuhan serta menggunakan Windows sebagai sistem operasinya. Atau pengguna komputer juga dapat membuat atau merakit komputer pribadi mereka sendiri, dan menjalankan Windows sebagai sistem operasi mereka.
Windows tersedia lebih luas dengan 90% dari pengguna komputer menggunakannya, selain itu juga ada banyak aplikasi yang cocok untuk Windows. Hal ini terutama karena pengembang software dan programer ingin program dan aplikasi yang mereka bangun dapat digunakan oleh orang-orang sebanyak mungkin. Hal ini juga berlaku untuk permainan/games. Sebagian besar permainan yang tersedia di pasar kebanyakan dirancang untuk Windows. Hanya kemudian, mereka men-tweak, disesuaikan dan porting untuk OS X.

Virus dan malware juga lebih banyak dirancang dan ditujukan pada Windows. Hal ini terutama karena ada begitu banyak pengguna Windows, tingkat pengguna secara tidak sengaja loading/memuat virus jauh lebih tinggi di Windows. Karena pasar pengguna yang lebih rendah untuk OS X, tidak banyak hacker dan pemrogram yang mempelajari OS X sehingga ancaman terhadap malware pada OS X lebih rendah. Secara tidak langsung ini berarti OS X tidak lebih aman dari malware dibandingkan Windows.


Kernel pada dua sistem operasi ini juga berbeda. Kernel mewakili file sistem dan cara sistem operasi dirancang. Oleh karena itu Windows lebih disukai oleh programmer karena lebih banyak tweak yang bisa dilakukan. Contohnya seorang programmer bisa membuat perubahan pengaturan pada sistem, termasuk pada registri, add/remove program, hardware manager, services manager, koneksi jaringan, control panel, dll. Namun, karena ini makin hari banyak pengguna yang merasa bahwa Windows PC menjadi lebih rumit daripada Mac. Mac dianggap lebih mudah sehingga ada istilah yang menyebut Mac adalah komputer untuk pemalas, karena tidak banyak hal-hal yang harus disetting seperti pada Windows.

Mac tidak rentan crash dan dianggap lebih dapat diandalkan. Hal ini membuat sangat mudah untuk mengetahui apa yang salah dengan Mac. Mac memiliki tiga aplikasi yang berada ditempat yang sama dan membantu anda mengetahui apa yang menjadi penyebab masalah. Aplikasi tersebut adalah Activity Monitor (versi Windows Task Manager yang lebih canggih), Console (lokasi log sistem) dan Disk Utility (yang membantu kita mengidentifikasikan masalah-masalah integritas disk).

Jika sebuah PC bermasalah dan anda tidak tau penyebabnya maka solusinya adalah membawanya ke tempat servis komputer. Di sini kelebihan Apple, karena tidak peduli apa masalahnya (perangkat keras atau perangkat lunak), pengguna cukup menghubungi pusat layanan Apple. Namun, di komputer Windows jika itu adalah masalah perangkat lunak, maka anda harus menghubungi Microsoft, Jika masalah hardware anda harus menghubungi perusahaan produsen hardware tersebut.

Selain perbedaan sebelumnya, waktu boot untuk Mac jauh lebih cepat daripada Windows. Mac juga memiliki yang disebut near-instant suspend and resume, yang memungkinkan komputer untuk mulai dari posisi terahir dari sesi sebelumnya.

Labels:

21 December 2013

Merubah Background Logon Screen Windows 7

Apakah anda bosan dengan tampilan logon screen windows 7 yang tidak bisa diganti? atau anda ingin merubahnya dengan gambar atau foto favorit anda? Tampilan logon screen pada Windows 7 bisa dirubah tanpa harus memasang software atau utility lain. Anda bisa menggunakan gambar atau foto apapun yang ada di komputer anda sebagai background.

Setting ini biasanya digunakan oleh original equipment manufacturers (OEMs) untuk merubah tampilan welcome screen sesuai dengan sistem mereka. Namun dengan sedikit trik fitur ini pun bisa anda coba pada komputer Windows 7 anda .
By default setting ini tidak aktif sehingga anda harus mengaktifkannya terlebih dahulu melalui windows registry editor atau anda juga bisa menggunakan Group Policy Editor jika anda menggunakan Windows 7 versi professional atau ultimate.

Untuk mengaktifkan fitur ini dari windows registry, petama buka windows registry dengan mengetikan "regedit" pada search box di start menu lalu klik regedit.exe atau langsung tekan enter.


Setelah window Registry editor terbuka, expand ke posisi dibawah ini :

"HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Authentication\LogonUI\Background"

Anda akan melihat sebuah DWORD dengan nama OEMBackground. Jika anda tidak menemukannya, buat sebuah DWORD dengan cara klik kanan pada panel sebelah kanan dan pilih create a new DWORD, beri nama OEMBackground.

Double-click pada OEMBackground dan masukan 1 pada value data.
Catatan, merubah atau mengganti theme pada Appearance and Personalization window akan mereset nilai registry diatas kembali ke 0. Untuk mencegah hal tersebut maka perubahan setting harus dilakukan melalui Group Policy Editor. Untukk mengaksesnya, ketik "gpedit.msc" pada search box start menu lalu tekan enter.


Pada window general policy editor, expand ke posisi berikut ini :

"Computer Configuration\Administrative Templates\System\Logon"


Pada panel sebelah kanan, double click "Always use custom logon background" lalu pilih enable dan klik OK.

Untuk mengganti gambar atau backgroun logon screen pastikan bahwa file yang anda gunakan kurang dari 256 KB dan gunakan gambar dengan resolusi sesuai dengan layar agar gambar ti stretch.

Buka windows explorer dan buka folder berikut :

"C:\Windows\System32\oobe\info\backgrounds"

By defaults folder info dan backgrounds tidak ada sehingga anda harus membuatnya terlebih dahulu. Selanjutnya copy gambar atau file yang akan anda gunakan sebagai backgroud ke folder "backgrounds" dan rename file tersebut dengan nama backgroundDefault.jpg.

Anda bisa langsung melihat hasilnya tanpa harus restart komputer anda, silahkan logoff untuk meilhat hasilnya. 

Labels:

20 December 2013

Bagaimana Merekam Layar Smartphone Dengan Android KitKat 4.4

Android KitKat 4.4 hadir dengan fitur yang cukuo menarik yaitu bisa merekam layar menjadi sebuah video dalam format MP4. Fitur ini akan sangat berguna jika anda ingin membuat video tutorial atau menjunjukan aplikasi yang ada pada smartphone anda. Google merekomendasikan menggunakan Android SDK dan koneksi USB untuk merekam layar, namun jika anda punya akses root anda bisa melakukannya dengan menggunakan aplikasi pada smartphone itu sendiri.

Untuk mulai merekam layar android pada perangkat yang tidak mempunyai akset root, anda akan membutuhkan android SDK. Android SDK command line ADB memungkinkan anda untuk merekam layar menggunakan koneksi USB. Anda dapat mendownload android SDK dari website google android developer. Anda tidak membutuhkan java dalam hal ini karena untuk proses merekam layar android hanya menggunakan ADB saja. Untuk informasi cara setting android SDK tidak akan dijelaskan disini.

Untuk mulai merekam layar android dengan SDK, pertama aktifkan USB debugging pada smartphone anda lalu hubungkan dengan komputer.

Untuk menggunakan ADB, ekstrak android SDK yang sudah anda download dan masuk ke folder  sdk\platform-tools. Tekan dan tahan tombol Shift, lalu klik kanan dan pilih  Open command window here.

Ketikan perintah "adb devices" lalu enter untuk meyakinkan bahwa ADB berkomunikasi dengan perangkat android yang terhubung ke komputer.


Jika perangkat android terhubung ke komputer via USB dan USB debugging pada perangkat telah aktif, anda akan melihat perangkat muncul pada window command prompt. Jika tidak artinya perangkat tidak terhubung dengan benar atau USB debugging belum diaktifkan.

Untuk mulai merekam, ketikan perintah berikut ini :
"adb shell screenrecord /sdcard/example.mp4"
Perintah diatas akan mulai merekam layar android dengan setting standar dan menyimpan video outputnya di /sdcard/example.mp4 pada smartphone anda.


Jika anda sudah selesai merekam video, tekan Ctrl+C untuk berhenti merekam dan anda bisa menemukan video hasil rekaman pada smartphone anda sesuai dengan lokasi yang telah anda tentukan sebelumnya.

Setting standar proses rekam adalah sesuai dengan resolusi layar smarthphone dengan bitrate 4Mbps dan durasi maksimal 180 detik. Untuk informasi lebih lanjut mengenai opsi-opsi pada command line silahkan ketikan perintah berikut :

"adb shell screenrecord –help"



Jika perangkat android anda mempunyai akses root, aada tidak harus menggunakan android SDK untuk merekam layar. Banyak aplikasi di Google play store yang bisa digunakan untuk membuat atau merekam video layar langsung dari perangkat android itu sendiri. Android 4.4 Screen Record adalah salah satu aplikasinya.



Labels:

19 December 2013

4 Trik Yang Mengurangi Keamanan Android

Para pengguna android terutama yang suka mengotak-atik perangkatnya sering meng-unlock bootloaders, me-root, mengaktifkan USB debugging dan mengizinkan install aplikasi selain dari Google Play Store. Ada beberapa alasan mengapa perangkat android by default tidak mengaktifkan fitur-fitur tersebut.

Setiap trik yang memungkinakan untuk bereksperimen lebih pada perangkat android mempunyai konsekuensi bahwa trik tersebut akan membuka celah keamanan perangkat tersebut.
Sebelum melakukan trik-trik seperti rooting atau ganti OS ada baiknya jika memahami terlebih dahulu resiko-resiko yang mungkin terjadi.

Unlock Bootloader
Android bootloader secara default terkunci. Ini bukan hanya karena produsen atau operator selular ingin mengunci perangkat mereka dan mencegah anda merubahnya. Bahkan perangkat Google Nexus sendiri yang notabene adalah perangkat yang dikembangkan oleh sang pembuat OS Android juga mempunyai bootloader yang terkunci. Bootloader yang terkunci akan mencegah pengguna untuk memasang custom ROM dimana boleh dikatakan hampir tidak ada custom ROM sempurna. Banyaknya bug pada custom rom memungkinkan adanya masalah security.

Rooting
Rooting akan mem-bypass sistem keamanan pada perangkat android. Di android, setiap aplikasi terisolasi, memiliki ID dan permission masing-masing. Aplikasi tidak bisa mengakses atau merubah file-file yang merupakan bagian dari sistem. Ketika anda me-root perangkat android anda, anda dapat mengizinkan aplikasi untuk dijalankan sebagai user root. Hal ini memberikan aplikasi tersebut akses ke seluruh sistem yang memungkinkan aplikasi untuk melakukan hal-hal yang tidak bisa pada perangkat unroot. Aplikasi yang membutuhkan akses root bisa sangat berbahaya dan jangan memberikan akses root untuk aplikasi yang anda sendiri tidak yakin.

USB Debugging
USB debugging memungkinka anda untuk melakukan hal-hal seperti mentransfer file dari & ke perangkat atau merekam aktifitas pada layar perangkat anda. Ketika USB debugging diaktifkan, perangkat android dapat menerima perintah dari komputer. Dengan USB debugging yang tidak aktif komputer tidak bisa mengirim perintah ke perangkat namun file transfer masing bisa dilakukan.

Unknown Sources
Opsi Unknown Sources memungkinkan anda untuk memasang aplikasi selain dari Google play store. Misalnya anda bisa memasang aplikasi dari Amazon App Store atau mungkin games yang anda download dari situs tertentu. Opsi secara default tidak aktif dengan tujuan untuk mencegah pengguna yang awam mengunduh aplikasi dari selain Google play store. Aplikasi yang berasal dari sumber yang kurang atau tidak bisa dipercaya mungkin akan berbahaya karena aplikasi-aplikasi tersbut bisa jadi membawa program jahat seperti virus dan sejenisnya.

Labels:

17 December 2013

10 Jenis Malware dan Penjelasannya

Kebanyakan pengguna komputer menyebut semua jenis malware adalah virus, hal tersebut sebenarnya secara teknis tidak sepenuhnya benar. Mungkin anda pernah mendengar istilah seperti malware, worm, Trojan, rootkit, keylogger, spyware dan lain-lain. Lalu apa arti dari istilah-istilah tersebut? Apakah semua itu adalah virus?

Malware
Kata "malware" berasal dari kata "malicious software". Banyak orang menganggap semua program yang berbahaya adalah virus. Virus sebenarnya adalah salah sau jenis malware.

Virus
Virus adalah tipe malware yang menggandakan diri sendiri dengan menginfeksi file lain, seperti halnya virus didunia nyata yang menginfeksi sel biologis untuk kemudian menggunakan sel tersebut untuk menggandakan diri. Virus dapat melakukan banyak hal seperti aktif/berjalan dibackground dan mencuri password, menampilkan iklan atau merusak komputer. Namun kunci utama mengapa disebut virus adalah karena cara penyebarannya. Jika anda mempunyai program yang terinfeksi virus dan membukanya di komputer lain maka komputer tersebut juga berkemungkinan besar akan tertular virus tersebut. Virus banyak menyebar melalui media USB flash disk yang notabene menjadi media untuk pemindahan data dari satu komputer ke komputer lain.

Worm
Worm hampir sama dengan virus, yang berbeda adalah cara penyebarannya. Worm tidak menginfeksi file seperti virus dan tidak tergantung aktifitas manusia dalam penyebarannya. Worm menyebar melalui jaringan komputer. Seperti halnya virus, worm dapat melakukan banyak hal berbahaya lainnya setelah menginfeksi komputer.
Trojan (Trojan Horse)
Trojan horse atau Trojan adalah jenis malware yang menyamar sebagai file didalam komputer. Ketika anda men-download dan menjalankan program, trojan akan berjalan dibackground sehingga tanpa anda sadari komputer dapat diakses oleh pihak ketiga. Jika sebuah trojan sudah dapat mengakses komputer korban maka banyak hal yang bisa dilakukan dan salah satunya adalah memasukan berbagai jenis malware ke komputer anda.

Spyware
Spyware adalah jenis perangkat lunak berbahaya yang memata-matai komputer anda tanpa anda ketahui. Spyware dapat mengumpulkan berbagai jenis data yang berbeda, tergantung dari jenis spyware. Berbagai jenis malware dapat berfungsi sebagai spyware, mungkin ada spyware berbahaya yang termasuk dalam trojan.

Adware
Adware sering menyebar bersama dengan spyware. Adware merupakan jenis perangkat lunak yang menampilkan iklan di komputer Anda. Program yang menampilkan iklan dalam program itu sendiri umumnya tidak diklasifikasikan sebagai malware. Jenis "adware" yang sangat berbahaya adalah jenis yang dapat  mengakses ke sistem anda untuk menampilkan iklan.

Keylogger
Keylogger adalah jenis malware yang berjalan dibackground, merekam setiap aktivitas keyboard anda. Data yang direkam bisa berupa username, password, nomor kartu kredit dan data sensitif lainnya tergantung aktivitas anda.

Botnet, Bot
Botnet adalah jaringan komputer besar yang berada di bawah kendali pencipta botnet. Setiap komputer berfungsi sebagai "bot" karena setiap komputer terinfeksi dengan malware tertentu.
Setelah perangkat lunak bot menginfeksi komputer, maka komputer akan terhubung ke beberapa jenis server DNS dan menunggu instruksi dari pencipta botnet. Sebagai contoh, sebuah botnet dapat digunakan untuk memulai serangan DDoS (distributed denial of service) Setiap komputer di botnet akan diberitahu untuk membombardir situs web tertentu atau server dengan permintaan sekaligus, dan jutaan permintaan ini dapat menyebabkan server menjadi tidak responsif atau crash.

Rootkit
Rootkit adalah jenis malware yang dirancang untuk masuk jauh ke komputer anda untuk menghindari terdeteksi oleh pengguna dan program keamanan seperti antivirus atau sejenisnya.

Ransomware
Ransomware adalah jenis malware yang tergolong masih cukup baru. Ransomware akan mengambil alih komputer atau file anda dan menuntut pembayaran uang tebusan. Beberapa ransomware mungkin hanya memunculkan kotak atau popup yang meminta uang sebelum anda dapat menggunakan komputer anda. 

Labels:

16 December 2013

Apa Itu Blue Screen Of Death "BSOD"

Blue Screen Of Death atau BSOD merupakan error windows yang paling tidak diinginkan . BSOD muncul ketika Microsoft Windows menemukan kesalahan kritis dan tidak dapat mengatasinya sehingga memerlukan reboot dan berkemungkinan mengakibatkan hilangnya data. BSOD adalah jenis error yang terburuk pada komputer dengan sistem operasi Windows,

BSOD adalah jenis error yang terburuk pada komputer dengan sistem operasi Windows, tidak seperti aplikasi crash yang tidak mengharuskan reboot. BSOD adalah hasil dari crash perangkat lunak tingkat level bawah atau kegagalan perangkat keras karena rusak.

Apa Penyebab BSOD? 
BSOD umumnya disebabkan oleh masalah pada perangkat keras komputer atau masalah dengan driver perangkat keras. Perangkat lunak standar tidak dapat menyebabkan BSOD, jika sebuah aplikasi crash, maka aplikasi tersebut tidak akan menggaggu sistem operasi hingga dibutuhkan reboot. BSOD disebabkan oleh masalah perangkat keras dan masalah dengan perangkat lunak tingkat rendah yang berjalan di kernel Windows.

Sebuah BSOD terjadi ketika Windows menemukan "STOP Error" Kegagalan kritis ini menyebabkan Windows crash dan berhenti bekerja. Satu-satunya hal Windows dapat lakukan adalah menghentikan komputer dan restart. Hal ini dapat menyebabkan hilangnya data karena program tidak memiliki kesempatan untuk menyimpan data yang terbuka. Idealnya, program harus terus menyimpan data sehingga BSOD atau jenis error lainnya tidak akan mengakibatkan hilangnya data.
Ketika BSOD terjadi, Windows secara otomatis membuat "Minidump" file yang berisi informasi tentang BSOD itu dan menyimpannya kedalam hard disk. Anda dapat melihat informasi tentang minidumps ini untuk membantu mengidentifikasi penyebab terjadinya BSOD.

Windows Restart Ketika BSOD
Secara default, Windows secara otomatis restart komputer setiap kali terjadi BSOD. Jika komputer Anda restart tanpa alasan yang jelas, itu mungkin BSOD. Jika Anda ingin melihat pesan error yang lebih rinci setiap kali muncul BSOD, Anda dapat menonaktifkan reboot otomatis pada BSOD dari Windows Control Panel.

Tips jika terjadi Blue Screen Of Death "BSOD"
Banyak kemungkinan yang menjadi penyebab terjadinya BSOD, mudah-mudahan tipsberikut ini dapat membantu jika anda mengalaminya :

  • Gunakan System Restore : Jika sistem anda baru mengalami BSOD, gunakan System Restore untuk mengembalikan perangkat lunak atau driver ke keadaan sebelumnya sebelum terjadi BSOD.
  • Scan Malware : Malware yang menyerang sampai jauh ke dalam Windows atau bahkan sampai ke dalam kernel Windows pada tingkat rendah dapat menyebabkan ketidakstabilan sistem. 
  • Install Driver Update : Sebuah driver perangkat keras yang di install dengan tidak benar dapat menyebabkan sistem crash. Pastikan driver untuk perangkat keras komputer anda adalah versi terbaru dan yakinkkan juga bahwa driver tersebut sesuai atau kompatibel dengan sistem operasi komputer anda.
  • Boot Ke Safe Mode : Jika komputer selalu memunculkan layar biru BSOD, coba booting ke safe mode. Dalam safe mode, Windows hanya memuat driver-driver yang penting saja. Jika penyebab BSOD adalah driver yang baru saja anda instal maka anda bisa memperbaikinya dari safe mode dengan cara meng-uninstall driver terlebih dahulu dan menggantinya dengan versi yang sesuai.
  • Periksa Masalah Hardware : BSOD dapat disebabkan oleh hardware yang rusak di komputer anda. Coba cek perangkat keras yang ada pada komputer yang yakinkan suhunya tidak terlalu panas.
  • Menginstal ulang Windows : Menginstal ulang Windows adalah opsi terahir jika memang sudah tidak isa lagi diselesaikan dengan solusi lain.



Labels:

15 December 2013

Sejarah Microsoft Windows

Microsoft Windows adalah sistem operasi komputer yang digunakan oleh lebih dari 90% pengguna komputer didunia, sisanya menggunakan linux dan sistem operasi berlambang buah apel. Microsoft Windows menyediakan graphical User Interface (GUI), manajemen memori, multi tasking dan mendukung banyak  perangkat keras.

MS-DOS (Microsoft disk operating system)
Pada awalnya dikembangkan Microsoft untuk IBM, MS-DOS adalah sistem operasi standar untuk komputer IBM. Versi awal dari DOS sangat sederhana dan menyerupai sistem operasi lain yang disebut CP/M.  Versi selanjutnya meningkat lebih canggih karena menggunakan fitur sistem operasi komputer mini.

Windows 1.0 – 2.0 (1985-1992) 
dikenalkan pada tahun 1985, dinamakan Microsoft Windows 1.0 karena mewakili aspek fundamental dari sistem operasi. Windows 1.0 sudah tidak menggunakan perintah seperti pada MS-DOS, melainkan pengguna bisa memilih point dan klik untuk mengakses windows. Pada tahun 1987 Microsoft merilis Windows 2.0 yang didesain untuk processor inter 286. Pada versi ini sudah ada ikon desktop, shortcut keyboard dan peningkatan grafis.

Windows 3.0 – 3.1 (1990–1994)
Microsoft merilis Windows 3.0 pada Mei 1990. Versi ini menpunyai ikon yang lebih baik, kinerja dan grafis dengan 16 warna didesain untuk processor intel 386. Versi ini adalah versi pertama yang menyediakan standar tampilan Microsoft Windows untuk versi-versi berikutnya. Windows 3.0 sudah mempunyai Program Manager, File Manager dan Print Manager dan games (Hearts, Minesweeper and Solitaire). Microsoft merilis Windows 3.1 pada tahun 1992.

Windows NT 31. - 4.0 (1993-1996)
Windows NT (New Technology) adalah sistem operasi  32-bit sistem operasi yang mendukung multitasking.  Sebenarnya ada dua versi Windows NT: Windows NT Server, dirancang untuk komputer server dalam jaringan, dan Windows NT Workstation untuk klien workstation.

Windows 95 (August 1995)
Rilis utama dari sistem operasi Microsoft Windows dirilis pada tahun 1995. Windows 95 merupakan kemajuan yang signifikan atas atas versi sebelumnya yaitu Windows 3.1. Selain antarmuka yang baru, Windows 95 juga membawa sejumlah perbaikan internal yang penting. Mungkin yang paling penting adalah mendukung aplikasi 32-bit yang berarti bahwa aplikasi yang dibuat khusus untuk sistem operasi ini seharusnya berjalan lebih cepat.
Meskipun Windows 95 bisa menjalankan aplikasi dari windows versi sebelumnya dan DOS, namun versi ini sudah menghilangkan DOS sebagai platform dasar.  Ini artinya banyak banyak limitasi yang ada pada DOS sudah dihilangkan seperti memori utama 640K dan nama file hanya 8 karakter. Fitur lain yang penting pada sistem operasi ini adalah kemampuan untuk secara otomatis mendeteksi dan mengatur perangka keras yang terpasang atau lebih dikenal dengan istilah plug and play.

Windows 98 (June 1998)
Windows 98 menawarkan dukungan untuk beberapa teknologi baru, termasuk FAT32, AGP, MMX, USB, DVD dan ACPI. Fitur yang paling terlihat adalah Active Desktop, yang mengintegrasikan browser Web (Internet Explorer) dengan sistem operasi. Dari sisi pengguna, tidak ada perbedaan antara mengakses dokumen lokal pada hard disk pengguna atau pada web server.

Windows ME - Millennium Edition (September 2000)
The Windows Millennium atau dikenal dengan "Windows Me" adalah update dari Windows 98 dan mempunyai beberapa fitur dari sistem operasi Windows 2000. Versi ini juga telah menghilangkan opsi  "boot in DOS".

Windows 2000 (February 2000)
Sering disingkat sebagai "W2K," Windows 2000 adalah sistem operasi untuk komputer bisnis dan sistem laptop untuk menjalankan aplikasi perangkat lunak, terhubung ke Internet dan situs intranet, file akses, printer dan jaringan. Microsoft merilis empat versi Windows 2000: Profesional (untuk komputer bisnis dan sistem laptop), Server (baik server Web dan server kantor), Advanced Server (untuk line-of-bisnis aplikasi) dan Datacenter Server (untuk komputer dengan trafik jaringan tinggi).



Windows XP (October 2001)
Windows XP pertama kali diperkenalkan pada tahun 2001. Seiring dengan antarmuka pengguna yang didesain ulang, sistem operasi baru ini dibangun di atas kernel Windows 2000, memberikan pengguna sebuah lingkungan yang lebih stabil dan dapat diandalkan dibandingkan versi Windows sebelumnya. Windows XP datang dalam dua versi, Home dan Professional. Microsoft berfokus pada mobilitas untuk kedua edisi, termasuk plug and play fitur untuk menghubungkan ke jaringan nirkabel. Sistem operasi juga memanfaatkan standar keamanan nirkabel 802.11x. Windows XP merupakan salah satu produk terlaris Microsoft.

Windows Vista (November 2006)
Windows Vista menawarkan kemajuan dalam kehandalan, keamanan, kemudahan pengoperasian, kinerja dan pengelolaan dibandingkan Windows XP. Yang baru dalam versi ini adalah kemampuan untuk mendeteksi masalah hardware sebelum terjadi, fitur keamanan untuk melindungi terhadap ancaman program jahat generasi terbaru, waktu start-up lebih cepat dan konsumsi daya lebih rendah pada saat sleep. Dalam banyak kasus, Windows Vista terasa lebih responsif daripada Windows XP pada hardware yang identik. Windows Vista menyederhanakan dan memusatkan manajemen konfigurasi desktop.

Windows 7 (October, 2009)
Windows 7 memulai debut resminya pada tanggal 22 Oktober 2009 sebagai pengganti Windows Vista. Windows 7 dirilis bersamaan dengan rilisnya  Windows Server 2008 R2. Fitur baru di Windows 7 termasuk dukungan multi-touch, Internet Explorer 8, peningkatan kinerja dan waktu start-up, Aero Snap, Aero Shake, dukungan untuk virtual hard disk, Windows Media Center baru dan peningkatan keamanan.

Windows 8 (Codename, 2012)
Windows 8 adalah sistem operasi terbaru dari Microsoft yang dirilis tahun lalu. Versi ini membawa banyak perubahan yang sangat signifikan terutama dari sisi antarmuka pengguna. Tidak adanya start menu dan digantikan dengan start screen merupakan salah satu fitur Windows 8 yang cukup membuat pengguna kebingungan pada saat beralih ke sistem operasi ini. Windows 8 merupakan Windows yang juga dikembangkan untuk perangkat mobile atau smartphone. Kinerja sistem operasi ini mengalami peningkatan yang cukup signifikan.

Labels:

13 December 2013

Perbedaan FAT dan NTFS

File Sistem adalah teknik yang digunakan untuk menyimpan data pada media atau perangkat sepert hard disk, memory card dan USB. Data ditulis dan disimpan ke file file sistem perangkat tersebut  sehingga data bisa dimodifikasi, akses, hapus atau dipindahkan ke tempat lain jika dibutuhkan.

File sistem yang sangat terkenal adalah FAT dab NTFS. FAT yaitu "File allocation Table", sebuah file sistem yang dibuat oleh Microsoft pada tahun 1977.
Menurut Wikipedia, nama sistem file FAT berasal dari penggunaan tabel indeks yang dialokasikan pada saat format. Tabel ini terdiri dari cluster, sebuah cluster adalah unit ruang yang digunakan untuk penyimpanan file dan direktori. Setiap cluster berisi entri untuk penyimpanan di disk. Setiap entri berisi jumlah cluster dalam file, atau ruang disk yang tidak terpakai, atau daerah khusus dari disk. Direktori root disk berisi jumlah file cluster setiap file dari direktori tersebut. Sistem operasi kemudian melintasi tabel FAT dengan melihat melalui file cluster masing-masing file disk, dan kemudian membuat rantai klaster sampai akhir file telah dicapai. File sistem  FAT menawarkan kinerja yang baik dalam implementasi ringan. Hal ini membuat berbagi data mudah dan nyaman, FAT juga merupakan format yang berguna untuk kartu memori solid state. Karena kemajuan teknologi dan meningkatnya kebutuhan untuk lebih banyak ruang, berbagai versi sistem berkas FAT telah berevolusi. Beberapa dari mereka yang disebutkan di bawah ini:
  • FAT 12
  • FAT16
  • FAT32

Namun, file sistem FAT tidak ada keamanan data dan tidak mudah direcover. Sistem file ini juga digunakan untuk memformat hard disk untuk 'multibooting' konfigurasi OS dalam kasus sistem crash.


NTFS adalah singkatan dari "New Technology File System". Ini adalah sebuah sistem file yang sangat populer yang diperkenalkan setelah sistem file FAT. File sistem ini dikembangkan pada tahun 1993 dan pertama kali digunakan dalam sistem operasi Windows 3.1. NTFS mendukung kapasitas penyimpanan data hingga 256TB . Hal ini digunakan dalam semua versi terbaru dari Windows seperti Windows 8, Windows 7, Vista, XP dan 2000.

NTFS memiliki struktur data tingkat lanjut dan sektor teknik, peningkatan keamanan dan kemampuan pemanfaatan ruang yang tinggi. NTFS memiliki beberapa fitur perbaikan dibandingkan dengan FAT seperti :

  • Lebih stabil dan dapat diandalkan
  • Mendukung automatic recovery, hal ini bermanfaat ketika hard didk crash.
  • Memiliki kecepatan tinggi untuk membaca dan menulis data dari hard drive
  • Memiliki keamanan yang tinggi atas file dan folder individual
  • Mendukung sistem dual boot
  • Data NTFS dapat dibagi dan diakses melalui jaringan
  • Memiliki Enkripsi File

Jelas bahwa sistem NTFS adalah file system yang lebih baik . Muncul dengan keamanan yang tinggi  sedangkan sistem file FAT meiliki tingkat keamanan yang rendah.

Perbandingan antara NTFS dan Fat Sistem File:

NTFS
Fat File Systems
Acronym The term NTFS stands for ‘New Technology File System’. The term FAT is an acronym for ‘File allocation Table’.
Security It provides complete security to files and folders in the system. There is no security of files and folders in the system.
Activity Log In case of any failure, the files and folders can be easily restored. In case of any failure, the files and folders are not recovered or restored.
File Compression It supports flexible per file compression. No such compression is supported.
File Size It can be 4GB to 64 GB It is 4GB Max
OS Compatibility It only allows accessing on the recognized platforms, on a running computer. It allows the accessing of files when the computer running on other or different platforms.
Data sharing It does not allow sharing data between the operating systems. It allows sharing data between the operating systems.

Labels:

08 December 2013

Perbedaan 32 Bit dan 64 Bit

Bits (binary digit) adalah satuan unit terkecil dari informasi dalam komputer. Banyak orang tidak perduli atau mungkin tidak mengerti perbedaan antara 32 bit dan 64 bit. 32 dan 64 bit secara umum terkait hubungannya dengan komponen pada komputer yaitu memori RAM.
Atribut bit dalam konteks ini berhubungan dengan lebar register

dimana CPU menyimpan data atau informasi. Data ini tetap tersimpan sehingga bisa diakses dengan cepat. Sebuah CPU dengan processor 32 bit artinya CPU mempunyai ruang sistem register yang lebih rendah dibandingkan 64 bit. Komputer 32 bit hanya mampu mengakses 3.25 GB RAM sedangkan komputer dengan processor 64 bit mampu mengakses memori tak terbatas. Secara teori komputer 64 bit mempunyai batas kemampuan akses memori yaitu sekitar 17 milyar GB RAM. Arsitektur 64 bit telah dikembangkan agar memenuhi kebutuhan perkembangan server.

Berikut ini adalah tabel perbandingan antara 32 bit dan 64 bit :


32 bit
64 bit
Definition A 32 bit system can address memory upto 3GB of RAM. A 64 bit system can address memory upto 17 billion gigabytes of RAM.
Executables and instructions Smaller Bigger
Programs A 32 bit program can be run on a 32 bit processor. 32 and 64 both programs can run on 64 bit processors. However, 32 bit programs would run on the same speed as running in a 32 bit processor.
Processing time Comparatively low Comparatively fast
Cost Comparatively less Comparatively more
Applications Home computers, laptops and office systems for routine tasks Video edition, audio editing, server applications, etc. (handling high amount of computations)

Compatibility CPU 32 bit :

Processor (CPU)
32-bit
32-bit
32-bit
2-bit
Operating System (OS) 32-bit 32-bit 64-bit 64-bit
Application Program 32-bit 64-bit 32-bit 64-bit
Yes No No No

Compatibility CPU 64 bit CPU:

>Processor (CPU)
64-bit
64-bit
64-bit
64-bit
Operating System (OS) 64-bit 64-bit 32-bit 32-bit
Application Program 64-bit 32-bit 32-bit 64-bit
Yes Yes Yes No

Sumber tabel : techsupportalert.com


Labels:

Perbedaan Intel dan AMD

Intel dan AMD adalah dua perusahaan berbeda yang bersaing dalam dunia industri semiconductor. Perbedaan utama dari kedua brand tersebut adalah dari segi harga, Intel menawarkan harga yang tinggi untuk produk mereka sedangkan AMD menawarkan harga murah untuk produk mereka.
Setiap orang yang pernah membeli komputer atau laptop pastinya minimal pernah mendengan nama Intel dan AMD.

Kedua perusahaan ini adalah pemain besar dalam pasar microprocessor dan chip semiconductor sekaligus juga kompetitor satu sama lain. Meskipun keduanya memproduksi microprocessor, semiconductor dan perangkat keras lainnya namun mereka berbeda satu sama lain dalam banyak hal. 
AMD (Advanced Micro Devices) adalah sebuah perusahaan multinasional Amerika yang membuat semiconductor, processor dan perrangkat keras komputer lainnya. Didirikan pada tahun 1969 dan telah bersaing terus-menerus dengan Intel. Intel Corporation juga merupakan perusahaan multinasional Amerika yang memproduksi semiconductor dan perangkat keras untuk sistem komputer. Perusahaan ini didirikan tahun 1968, setahun sebelum AMD berdiri dan telah berhasil menguasai sekitar 70% pasar.

Dalam usahanya menguasai pasar, tidak jarang terjadi masalah hukum antara kedua perusahaan karena berbagai cara digunakan termasuk cara yang melanggar hukum untuk menjadi penguasa pasar. Pada tahun 1975 Intel dan AMD terlibat sebua kerjasama dalam pembuatan processor 8080 untuk IBM. Namum kerjasama tersebut tidak bertahan lama dan masing-masing memulai usahanya sendiri. Intel konsisten menyediakan sistem teknologi yang maju sementara AMD lebih cenderung menawarkan nilai lebih dari segi harga. Processor AMD biasanya lebih murah jika dibandingkann dengan processor Intel dari tipe atau arsitektur yang sama.

Persaingan utama antara kedua perusahaan yang paling jelas adalah dari produk motherboard dan prosesor. Perbedaan utama antara motherboard AMD dan Intel adalah bahwa motherboard hanya bisa digunakan untuk processor buatan mereka sendiri. Oleh karena itu, sebuah motherboard AMD hanya akan bekerja dengan prosesor AMD dan juga sebuah motherboard Intel hanya akan bekerja dengan prosesor Intel. Alasannya adalah fakta bahwa setiap prosesor membutuhkan jenis socket yang berbeda. Motherboard Intel memiliki soket LGA 1156 dan LGA 1366, sementara motherboard AMD memiliki soket AM2 dan AM3.

Namun fakta bahwa motherboard AMD hanya bekerja dengan processor AMD dan begitu juga Intel, penjualan dan pangsa pasar dari AMD dan Intel lebih banyak ditentukan oleh nilai penjualan processor masing-masing. Jumlah slot dan maksimum memori atau RAM yang diakomodasi motherboard tergantung pada model motherboard itu sendiri. Hal ini tentunya mempengaruhi harga, oleh karena itu sebuah motherboard dengan port SATA yang lebih banyak atau dengan kompitibilitas RAM lebih banyak akan lebih mahal.

Pentium adalah brand processor milik Intel, sementara AMD menjual processor dengan nama AMD itu sendiri. Processor pentium lebih tinggi dari Atom dan produk celeron tetapi dibawah core i3, i5 i7 dan processor xeon. Dibandingkan dengan generasi intel core, pentium mempunyai clock frequency yang lebih rendah. Pentium mempunyai pipelines yang lebih panjang dibandingkan AMD, hal ini memungkinkan processor mempunyai clock speed yang lebih tinggi. Namun AMD telah menemukan cara lain untuk bersaing meningkatkan clock speed dalam hal menyimpan dan mengakses memori processor.

Processor Intel pentium menyimpan memori di cache L2, ini hampur dua kali lipat cache processor AMD athlon. Cache L2 adalah bank memori yang menyimpan dan mengirim data ke cache L1. AMD athlon mempunyai cache L2 setengah dari Intel pentium, namun cache L2 pada AMD sudah terintegrasi diprocessor itu sendiri. Hal ini memungkin processor AMD athlon untuk mengakses cache jauh lebih cepat dibandingkan pentium. Jadi meskipun processor athlon mempunyai clock rate dan cache yang lebih rendah dari pentium, namun athlon mempunyai kinerja yang cukup layak dibandingkan dengan pentium.


AMD
Intel
Industry Semiconductors Semiconductors
Founded May 1, 1969 July 18, 1968
Founder(s) Jerry Sanders, Edwin Turney Gordon Moore, Robert Noyce
CEO Rory Read Paul Otellini
Products Microprocessors, Motherboard chipsets, Graphics processors, Random-access memory and TV tuner cards. Bluetooth chipsets, flash memory, microprocessors, motherboard chipsets and network interface cards.
Stands for Advanced Micro Devices Intel Corporation
Company Type Public Public
Listed on NYSE NASDAQ, SEHK
Headquarters Sunnyvale, California Santa Clara, California
Price AMD processors are cheaper compared to Intel processors. Expensive compared to AMD processors.
Technology AMD As technology wise, Intel is believed to have superior processors that outperform the AMD processors.
Market Share According to PassMark’s CPU Benchmarks in the fourth quarter of 2012, AMD held the market share of 27.5 % for x86 infrastructures. According to PassMark’s CPU Benchmarks in the fourth quarter of 2012, Intel held the market share of 72.5% for x86 infrastructures.


Labels:

07 December 2013

Cara Kerja Processor Part 4

Out Of Order Execution (OOO)
Pada bagian sebelumnya sudah disebutkan bahwa processor mempunyai beberapa execution unit yang bekerja secara paralel dan disebutkan juga bahwa ada jenis execution unit yang berbeda-beda seperti ALU dan FPU. Sebagai contoh untuk lebih memahami out of order execution, misal sebuah processor mempunyai enam executon unit, 4 generic dan dua FPU. Mari kita asumsikan sebuah program dengan alur perintah sebagai berikut :

1. Generic instruction
2. Generic instruction
3. Generic instruction
4. Generic instruction
5. Generic instruction
6. Math instruction
7. Generic instruction
8. Generic instruction
9. Generic instruction
10. Math instruction
Apa yang terjadi dengan alur perintah diatas? schedule/dispatch unit akan mengirim 4 perintah pertama ke empat ALU, kemudian pada perintah ke lima processor harus menunggu sampai salah satu ALU selesai untuk menjalankan perintah berikutnya karena keempat ALU sibuk menjalankan perintah sebelumnya. Hal ini tidak bagus karena masih ada dua match unit yang diam. Kemudian processor dengan fitur Out Of Order execution (semua processor modern mempunyai fitur ini) akan mencari perintah berikutnya untuk melihat apakah bisa dikirim ke unit yang diam. Dari contoh diatas, tidak bisa karena perintah ke enam juga membutuhkan ALU untuk diproses. Out of order engine akan melanjutkan mencari ke perintah ke tujuh yaitu math instuction yang bisa diproses oleh FPU yang sedang diam/idle. Karena masih ada satu FPU lagi yang idle maka out of order engine akan terus mencari kebawah mencari math instruction lainnya melewati nomor 8, 9 dan memuat perintah ke 10.

Nama Out Of Order berasal dari fakta bahwa processor tidak harus menunggu, perintah bisa langsung dijalankan dari bawah dan memprosesnya sebelum perintah diatas/sebelumnya dijalankan. Tentu saja out of order engine tidak bisa selamanya mencari sebuah perintah jika memang sudah tidak ditemukan. Out of order engine pada semua processor mempunyai batasan dalam mencari perintah yaitu 512.

Labels:

06 December 2013

Cara Kerja Processor Part 3

Branching
Salah satu dari masalah utama processor adalah terlalu banyak cache yang hilang karena fetch unit harus mengakses langsung RAM yang lambat, hal tersebut membuat kinerja sistem menjadi lambat. Biasanya penggunaan cache memory bisa menghidari hal ini namun ada kondisi tertentu dimana cache controller akan miss atau kondisi dimana data tidak ada di cache.

Jika pada pada pertengahan program ada sebuah instruksi yang disebut JMP (jump atau go to) mengirim program ke posisi memori yang berbeda, maka posisi ini tidak akan dimuat di cache memori L2, sehingga membuat fetch unit harus ke posisi tersebut langsung ke RAM. Untuk mengatasi masalah ini cache controller dari processor menganalisa blok memori, memuatnya dan kapanpun ketika ditemukan JMP maka memori blok akan dimuat ke L2 pada posisi tersebut sebelum processor mencapai instruksi JMP. Masalah selanjutnya adalah ketika sebuah program mempunyai kondisi branching misalnya alamat yang harus dituju sebuah program tergantung pada sebuah kondisi yang belum diketahui. Misal jika a=b pergi ke alamat 2. Pada gambar dibawah ini akan terjadi miss (data tidak ada di cache) karena nilai dari a dan b tidak diketahui dan cache controllet hanya akan mencari instruksi JMP. Solusinya adalah cache controllet memuat kedua kondisi ke cache memori kemudian ketika processor memproses insruksi braching maka salah satu informasi yang tidak dipilih akan diabaikan. Memuat data yang tidak diperlukan ke cache memori lebih baik daripada mengakses data secara langsung ke RAM.
Memproses Instruksi
Fetch unit bertanggung jawab dalam memuat perintah dari memori. Pertama, fetch unit akan mencari perintah yang dibutuhkan oleh processor ada di instruction cache L1. Jika tidak ada maka akan pergi ke cache memori L2, jika tidak ada juga maka perintah harus langsung dimuat dari RAM. Ketika anda pertama kali menghidupkan komputer maka semua cache memori masih dalam keadaan kosong dan pada saat sistem operasi komputer mulai dimuat maka prossor akan mulai menjalankan perintah pertama yang dimuat dari hard disk dan cache controllet mulai memuat caches.

Setelah fetch unit mendapatkan perintah yang dibutuhkan oleh processor maka fetch unit akan mengirimnya ke unit decode yang akan menterjemahkan perintah tersebut. Proses ini dilakukan melalui sebuah ROM memori yang ada didalam processor yang disebut microcode. Setiap perintah yang dimengerti oleh processor mempunyai microcode masing-masing. Microcode akan memberitahu processor apa yang harus dilakukan seperti instruksi step by step. Jika perintahnya adalah a+b maka microcode akan memberitahu decode untit bahwa dua parameter dibutuhkan yaitu a dan b. Decode unit kemudian akan meminta fetch unit untuk mengambil data di dua posisi memori berikutnya yang sesuai dengan nilai a dan b. Setelah decode unit menterjemahkan perintah dan medapatkan semua data untuk menjalankan perintah, semua data akan dikirim ke execute unit. Execute unit kemudian akan menjalankan perintah tersebut. Pada processor modern seperti saat ini anda akan menemukan lebih dari execution unit yang bekerja secara paralel. Ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja processor, contohnya sebuah processor dengan enam execution unti bisa menjalankan enam perintah secara paralel sehingga secara teori hal tersebut sama dengan kinerja enam processor dengan satu execution unit masing-masing. Arsitektur seperti ini disebut dengan istilah seperscalar.

 Pada processor modern biasanya tidak mempunyai beberapa execution unit yang identik, melainkan mempunyai execution unit yang khusus untuk menjalankan perintah tertentu. Contoh teraiknya FPU (Float Point Unit) yang bertanggung jawab menjalankan perintah perhitungan yang kompleks. Biasanya antara decode unit dan execution unit ada sebuah unit yang disebut disptach atau schedule unit yang bertanggung jawab mengirim perintah ke execution unit yang benar. contoh, jika perintahnya berupa perintah perhitungan maka schedule unti akan mengirim perintah tersebut ke FPU bukan ke generic execution unit. Generic execution unit disebut ALU, Arithmetic and Logic Unit.

Ahirnya, ketika proses selesai hasilnya akan dikirim ke data cache L1. Hasil tersebut kemudian bisa dikirim kembali ke RAM atau tempat lain seperti video card dan lain-lain. Namun ini tergantung pada jenis perintah yang akan diproses selanjutnya. 

Labels:

Cara Kerja Processor Part 2

External Clock
Produsen processor mulai menggunakan konsep baru yang disebut clock multiplication dan mulai digunakan pada processor 486DX2. Dengan skema yang digunakan hingga saat ini, processor mempunyai external clock yang digunakan untuk mentransfer data dari dan ke RAM (menggunakan north bridge) dan internal clock lebih tinggi.


Sebagai contoh processor pentium 4 - 3.4 GHz, angka 3.4 mengacu pada internal clock yang didapatkan dari perkalian external clock yaitu 200 MHz dikali 17. Perbedaan besar antara internal clock dan external clock pada processor merupakan hambatan utama yang harus diatasi untuk meningkatkan kinerja komputer. Seperti pada contoh processor pentium 4 - 3.4 GHz , processor harus menurunkan kecepatannya 17x ketika harus membaca data dari RAM. Pada proses ini processor bekerja seperti processor 200 MHz.
Beberapa teknik digunakan untuk meminimalisasikan efek dari perbedaan clock ini. Salah satunya adalah dengan penggunaan memory cache pada processor dan mentransfer lebih dari satu data chuck per clock cycle. Processor intel dan AMD menggunakan fitur ini, AMD mentransfer dua data per clock cycle sedangkan processor intel mentransfer emapt data per clock cycle. 

Teknik mengirim dua data per clock cycle disebut DDR (Dual Data Rate) sedangkan teknik mengirim empat data per clock cycle disebut QDR (Quad Data Rate).

Blok Diagram Processor
Pada gambar dibawah anda bisa melihat dasar blok diagram dari processor modern yang ada saat ini. Ada banyak perbedaan antara arsitektur AMD dan Intel.
Garis putus-putus pada gambar diatas merepresentasikan bodi processor, dan RAM terletak diluar processor. Lebar jalur data  antara RAM dan processor biasanya 64-bit (atau 128-bit ketika menggunakan konfigurasi dual channel) berjalan pada clock memori atau external clock processor yang lebih lambat. Angka dari bits dan clock rate dikombinasikan dalam unit yang disebut transfer rate dalam MB/s. Untuk menghitung transfer rate, rumus yang digunakan adalah jumlah bits x clock/8. Untuk sebuah sistem yang menggunakan RAM DDR400 singgle channel maka transfer rate dari memori tersebut adalah 3200 MB/s.

Semua rangkain yang ada didalam garis putus-putus berjalan pada internal clock processor. Tergantung pada processor, beberapa bagian internal dari processor bahkan bisa berjalan pada clock rate yang lebih tinggi. Selain itu lebar jalur data antar unit processor bisa lebih lebar. Contoh, jalur data antara cache memory L2 dan L1 biasanya 256-bit. Semakin tinggi jumlah bits yang bisa dikirim per clock cycle maka kecepatan transfer akan lebih cepat atau transfer rate lebih tinggi. 

Memory Chache
Adalah memori dengan kinerja tinggi atau disebut memori statik. Memori yang digunakan pada RAM utama sebuah komputer disebut memori dinamik. Memori statik membutuhkan power lebih besar, lebih mahal dan lebih besar secara fisik dibandingkan memori dinamik namun jauh lebih cepat. Memori statik bisa bekerja pada clock yang sama dengan processor sementara memori dinamik tidak. 

Ketika processor memuat data dari posisi tertentu pada memori, sebuah sirkuit yang disebut cache controller memuat kedalam cache memory keseluruhan blok data dibawah posisi yang sedang dimuat oleh processor. Biasanya alur program komputer dijalankan secara berurutan, posisi memori berikutnya yang akan diminta oleh processor akan segera ditempatkan dibawah posisi terahir yang dimuat. Karena cache memory sudah memuat banyak data dibawah data pertama yang dibaca oleh processor, data berikutnya akan berada didalam cache memory sehingga processor tidak perlu mengambil data tersebut keluar karena sudah dimuat.

Cache controller selalu mengamati posisi memori yang sedang dimuat dan memuat data dari beberapa posisi memori setelah posisi yang baru saja dibaca. Sebagai contoh, jika processor memuat data yang tersimpan pada alamat 1000, cache controller akan memuat data dari  alamat "n" setelah alamat 1000. Angka "n" disebut dengan istilah "page". Jika processor bekerja dengan 4 KB pages maka processor akan memuat data dari alamat 4096 dibawah memori yang sedang dimuat. 1 KB sama dengan 1.24 bytes sehingga 4 KB sama dengan 4096 bukan 4000.

Semakin besar cache memori maka akan semakin tinggi peluang dari data yang diminta oleh processor sudah berada di cache sehingga processor akan lebih sedikit mengakses data ke RAM secara langsung, dampaknya kinerja sistem akan meningkat (ingat bahwa setiap kali processor mengakses data ke RAM maka clock ratenya akan menurun). 
L1 dan L2 artinya Level 1 dan Level 2, dan mengacu kepada jarak dari Core processor. Lalu mengapa mengapa ada 3 chache memori terpisah (L1 data cache, L1 instruction cache dan L2 cache)? L1 instruction cache digunakan sebagai input cache sedangkan L1 data cache bekerja sebagai output cache. L1 instruction cache yang biasanya lebih kecil dari L2 cache.

Pada spesifikasi page dari processor, L1 bisa ditemukan dengan berbagai macam representasi yang berbeda. Beberapa produsen menyebut dua cache L1 secara terpisah ( terkadang instruction cache disebut dengan "I" dan data cache disebut "D"), beberapa menyebut jumlahnya dan menulisnya seperti a "128 KB" yang artinya 64 KB instruction cache dan 64 KB data cache.
Processor pentium 4 dan Celeron dengan soket 478 dan 775 tidak mempunyai L1 instruction cache, namun mempunyai trace execution cache yaitu cache yang terdapat antara unit decode dan execution unit. Maka L1 instruction cache ada disana tetapi dengan nama dan lokasi yang berbeda.

Labels:

Cara Kerja Processor Part 1

CPU atau processor adalah komponen utama dari sebuah komputer yang merupakan otak dari komputer itu sendiri dan bertanggung jawab dalam semua proses data atau informasi yang terjadi pada komputer dioperasikan. Bagaimana processor memproses sebuah data itu tergantung dari program yang digunakan.

Program bisa berupa MS office, photoshop, games atau lainnya. Apapun progra, yang sedang dioperasikan pada komputer, bagi processor tidak ada bedanya karena processor tidak mengetahui apa yang dilakukan suatu oleh program. Processor hanya menjalankan perintah (command atau instruction) yang ada didalam program. Perintah-perintah ini bisa bermacam-macam seperti mengririm data ke video card misalnya.

Ketika anda membuka sebuah program menggunakan double click pada ikon program di desktop, inilah yang terjadi :

  • Program yang tersimpan didalam hard disk akan ditransfer ke memori RAM. Program adalah sekumpulan perintah atau instruksi ke processor.
  • Processor menggunakan sebuah circuit yang disebut memory controller akan membuka data program dari RAM.
  • Kemudian data  akan diproses oleh processor.
  • Apa yang akan terjadi selanjutnya tergantung kepada pengoperasian program itu sendiri.

Dulu processor mengatur transfer data antara hard disk dan RAM. Kecepatan hard disk lebih lambat daripada kecepatan RAM hal ini membuat sistem menjadi lambat karena processor akan sangat sibuk sampai semua data terkirim dari hard disk ke RAM. Metode ini disebut PIO, processor I/O (atau Programmed I/O). Saat ini transfer data antara hard disk dan RAM sudah tidak melalui processor sehingga sistem bisa berjalan lebih cepat. Metode ini disebut bus mastering atau DMA (Direct Memory Access).


Processor AMD soket 754, 939 dan 940 (Athlon 64, Athlon 64 X2, Athlon 64 FX, Opteron dan beberapa model Sempron) sudah tertanam sebuah kontroler memori didalamnya. Ini artinya processor-processor tersebut mengakses RAM secara langsung tanpa menggunakan north bridge.

Clock
Apa itu clock? clock adalah sinyal yang digunakan untuk sinkronisasi hal-hal didalam komputer. Gambar dibawah menunjukan clock signal secara umum, sebuah wave kotak berubah dari 0 ke 1 dengan rate yang tetap. Pada gambar dapat dilihat tiga clock cycle penuh (ticks). Tanda panah merupakan permulaan dari setiap cycle ketika sinyal berubah dari 0 ke 1. Clock signal diukur dalam satuan Hertz (Hz) yang merupakan jumlah clock per detik.
Pada komputer, semua waktu diukur dalam clock cycle. Sebagai contoh, sebuah memori RAM dengan latency 5 berarti RAM tersebut akan menunda pengiriman data selama 5 clock cycle. Pada processor semua instruksi akan tertunda selama clock cycle tertentu sampai di eksekusi. Misalnya sebuah perintah akan tertunda selama 7 clock cycle sampai tereksekusi semua.

Yang menarik adalah processor mengetahu berapa banyak clock cycle yang dibutuhkan untuk setiap instruksi. Jika ada dua perintah yang harus dijalankan dan processor tahu bahwa instruksi pertama memburuhkan 7 clock cycle maka perintah kedua akan secara otomatis dijalankan pada clock cycle ke 8.  ini adalah penjelasan generik untuk CPU dengan hanya satu unit eksekusi - processor modern memiliki beberapa unit eksekusi yang bekerja secara paralel dan dapat mengeksekusi instruksi kedua pada saat yang sama seperti yang pertama, secara paralel. Ini disebut arsitektur superscalar.

Lalu apa hubungan antara clock dengan kinerja? berfikir bahwa clock dan kinerja adalah  hal yang sama adalah kesalahpahaman mengenai processor yang paling banyak terjadi.
Jika anda membandingkan dua processor yang identik, maka processor dengan clock rate yang lebih besar akan lebih cepat. Dalam hal ini dengan clock rate yang lebih tinggi maka waktu antar clock cycle akan menjadi lebih pendek sehingga perintah-perintah yang ada akan membutuhkan waktu lebih sedikit dan tentu saja kinerja yang lebih tinggi. Namun jika anda membandingkan dua processor yang berbeda, hal ini tidak sepenuhnya benar.

Jika anda mempunyai dua processor dengan arsitektur yang berbeda contohnya dari produsen yang berbeda seperti intel dan AMD, maka processor tersebut sangat berbeda.

Ketika clock signal dari processor menjadi sangat tinggi maka akan muncul sebuah masalah yaitu motherboard dimana processor terpasang tidak bisa bekerja pada clock signal yang sama. Jika anda lihat pada motherboard, anda akan melihat banyak jalur . Jalur ini menghubungkan beberapa rangkaian pada komputer, masalahnya adalah  bahwa dengan tingkat clock yang lebih tinggi, jalur ini mulai bekerja sebagai antena, sehingga sinyal akan hilang sebelum sampai tujuan dan hanya ditransmisikan sebagai gelombang radio.

Labels: