14 June 2016

Bagaimana cara menjalankan bisnis atau kerja sampingan

Berapa penghasilan tetap yang kamu dapat setiap bulan? apakah sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari? untuk yang belum berkeluarga mungkin mayoritas penghasilan mereka cukup, tapi ukuran cukup itu seperti apa? apakah gaji sebulan habis atau pas-pasan atau masih bisa menyisihkan sedikit untuk tabungan?

Semua itu relatif memang tergantung orangnya masing-masing. Tapi untuk yang sudah berumah tangga bisa jadi masih sangat banyak orang yang merasa perndapatan mereka sangar pas-pasan atau bakan kurang sehingga harus gali lubang tutup lubang setiap bulannya. Masih bagus jika lubang bisa tertutup kembali tapi apa jadinya dika lubang tidak bisa tertutup tetapi justru semakin membesar karena bunga pinjaman yang juga besar? Pada kondisi seperti ini orang akan mulai berfikir bagaimana cara mendapatkan penghasilan tambahan tanpa harus melepaskan pekerjaan yang dijalani saat ini. Ada yang berfikir untuk mencari pekerjaan sampingan diluar jam kerja atau ada juga yang mencoba peruntungan dengan mencoba bisnis kecil-kecilan. Apapun caranya untuk mendapatkan penghasilan tambahan baik itu mencari pekerjaan diluar jam kerja atau mencoba bisnis sendiri keduanya tetap memiliki konsekuensi yang harus ditanggung dan salah satunya adalah bagaimana cara mengatur waktunya

Bekerja part time diluar jam kerja tentunya membuat kita harus mengalokasi waktu diluar jam kerja normal. Jika jam kerja normal misalkan 08-05 maka itu artinya pekerjaan sampingan hanya bisa dilakukan setelah jam 5 sore dan satu hal yang pasti harus siap adalah pulang malam setiap melakoni pekerjaan sampingan. Tapi jika pekerjaan sampingannya adalah pekerjaan sampingan online maka ini akan lebih fleksible karena bisa dilakukan dari rumah tanpa harus mengorbankan banyak waktu untuk keluarga.

Mencoba bisnis untuk menambah penghasilan bisa jadi ada nilai lebihnya ketimbang memilih pekerjaan sampingan. Yang menjadi kendala adalah tidak semua bisa memulai dan menjalankan bisnis karena berbagai macam faktor yang salah satunya adalah modal. Jika penghasilan saja sudah pas-pasan bagaimana bisa memulai bisnis? pinjam modal dirasa ada resiko yang tidak semua orang siap menanggunya. Lalu bagaimana cara menjalankan pekerjaan tau bisnis sampingan tanpa menggangu pekerjaan rutin?

Bagaimana cara menjalankan bisnis atau kerja sampingan

  1. Pastikan pilihan sudah mantap, mau bisnis atau kerja sampingan dengan mempertimbangkan resikonya.
  2. Untuk kerja sampingan atau sambilan usahakan mencari pekerjaan yang online sehingga tidak terlalu menyita waktu diluar rumah.
  3. Jika ingin mencoba bisnis, lakukan riset kecil-kecilan mengenai bisnis yang akan dilakukan terutama mengenai pangsa pasarnya
  4. Jika bisnis yang dipilih adalaha berjualan produk, usahakan gunakan toko online untuk memperluas target konsumen.
  5. Jika pilihan yang diambil bisa dilakukan secara online, hal ini memungkinkan untuk dilakukan disela-sela waktu luang pekerjaan rutin tapi usahakan tidak mengganggu pekerjaan wajib kita sehingga akan berakibat buruk pada ahirnya.

Labels: , ,

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home