09 October 2017

Emulator Android Terbaik Untuk PC

Android emulator menjadi pilihan banyak pengguna android sebagai alterfnatif untuk berbagai tujuan seperti bermain games misalnya. Kini emulator android sudah mulai banyak pilihan dari mulai yang gratisan hingga yang berbayar.

Tentunya setiap pengguna android mempunyai favorit masing-masing dalam memilih sebuah emulator yang mereka gunakan. Emulator yang ada saat ini mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing baik dari sisi tampilan, penggunaan maupun fitur-fitur yang ditawarkan.

Namun mayoritas pengguna android tentunya mencari sebuah emulator yang mudah digunakan dan ringan sehingga tidak memerlukan spesifikasi komputer yang high end untuk menjalankannya. Berikut ini adalah daftar emulator android terbaik untuk PC yang bisa menjadi pilihan jika anda ingin memainkan games android pada perangkat PC atau komputer seperti dilansir dari androidpit.

BlueStacks (Android 4.4.2)

meilleurs emulateurs android pc windows bluestacks image 00
Gambar: androidpit
Sampai saat ini, BlueStacks telah menjadi emulator yang sangat populer dan mungkin yang paling stabil, dalam hal keandalan aplikasi. Hal yang sedikit mengganggu pada Bluestack adalah adanya iklan pada versi gratis, namun tentunya masih bisa diterima mengingat kita tidak perlu mengeluarkan biaya sepeserpun untuk menggunakannya.
Siapa pun dapat menggunakan BlueStacks secara gratis dan tanpa batas, dengan atau tanpa akun Google. Saat ini, BlueStacks adalah emulator Android yang paling andal yang ditawarkan untuk Windows, selain menawarkan kompatibilitas yang sangat mudah dengan segala jenis PC. Anda tidak perlu memiliki PC baru agar emulator berfungsi dengan baik karena dapat berjalan di komputer spek medium tanpa banyak masalah, walaupun disarankan menggunakan kartu grafis yang baik. 

Nox App Player (Android 4.4.2)

meilleurs emulateurs android pc windows nox app player image 01
Gambar: androidpit
Saat ini, Nox App Player memiliki keunggulan yang cukup signifikan dibanding BlueStacks, yaitu sepenuhnya gratis. Selain gratis, Nox juga tidak ada iklan. Untuk menyempurnakan pengalaman pengguna, emulator mereplikasi berbagai fungsi, sama seperti pada smartphone Android. Jika Anda memiliki layar sentuh, Anda dapat mensimulasikan fitur sentuh. Dan bukan itu saja: Anda juga bisa melakukan tangkapan layar (foto atau video), kontrol volume, pemasangan file APK, restart dan beberapa sesi.

Droid4X (Android 4.4.2 KitKat)

meilleurs emulateurs android pc windows image 00 droid4x
Gambar: androidpit
Droid4X yang juga tersedia secara gratis mungkin tidak memiliki antarmuka yang menarik namun setidaknya bekerja dengan sempurna. Tidak seperti emulator lainnya, yang satu ini lebih terbuka karena memungkinkan pengguna untuk memiliki kontrol, termasuk semua setelan dasar Android. 
Seperti emulator yang sebelumnya, Anda juga dapat menyimpan video, serta gambar wajah Anda (dengan bantuan webcam). Bagi mereka yang ingin mencoba games, perlu dicatat bahwa kontroler games juga kompatibel pada emulator ini. Jika anda menggunkan Droid4X, sebaiknya Anda mengalokasikan tidak lebih dari setengah kapasitas PC Anda untuk hal ini. Misalnya, Anda harus mengalokasikan 2 GB dari RAM 4 GB dan 2 dari 4 inti prosesor quad-core.

Andy OS (Android 4.2.2)

meilleurs emulateurs android pc windows andy os image 00
Gambar: androidpit
Emulator Andy OS benar-benar gratis, telah berkembang secara signifikan selama beberapa bulan terakhir sehingga menghasilkan mekanisme navigasi yang lebih baik yang lebih responsif dengan mouse. Sebelumnya, Andy OS tidak mendukung fitur tekan dan tahan. 
Berbeda dengan tiga emulator lainnya yang terpasang di KitKat (Android 4.4+), Andy OS masih menggunkan android Jelly Bean (Android 4.2.2). Dari segi fitur, sedikit kurang komprehensif dibanding yang lain. Andy OS emulator benar-benar gratis jika Anda mendownloadnya untuk penggunaan pribadi. Jika untuk bisnis, Andy OS mengenakan biaya $ 12 per bulan atau $ 99 per tahun. 

Labels: ,

11 April 2017

Mengapa Terdapat Banyak Proses Google Chrome Pada Task Manager

Chrome adalah browser untuk berselancar di Internet yang merupakan produk besutan raksasa internet Google. Browser ini telah menjadi salah satu browser yang paling banyak di gunakan oleh pengguna internet saat ini selain Firefox, Opera dan Edge. Sebagai produk dari Google, Chrome mempunyai beberapa kelebihan yang menjadi daya tarik tersendiri seperti tersimpannya data bookmarks dan password di server Google.

Data yang tersimpan tersebut akan dapat dimunculkan pada Google chrome yang baru dipasang hanya dengan cara login ke akun Google saja. Hal ini tentu akan sangat memudahkan pengguna internet yang kerap menyimpan data username dan password atau mempunyai banyak situs yang disimpan dalam bookmarks, tidak seperti browser pada umumnya yang menyimpan data password dan bookmark secara lokal didalam komputer. Beberapa pengguna Chrome mungkin pernah memperhatikan proses yang ada pada task manager dimana disana terdapat banyak proses dengan nama Chrome. Mungkin para pengguna akan bertanya-tanya kenapa ada begitu banyak proses Chrome yang muncul pada task manager sedangkan hanya ada satu window Chrome yang aktif. Hal ini tentunya wajar saja karena pada umumnya sebuah aplikasi hanya mempunyai satu proses yang muncul pada task manager.
Tidak seperti kebanyakan web browser saat ini, Google Chrome menggunakan sistem multi-proses yaitu sistem yang memisahkan antara browser itu sendiri dengan ekstensi yang terinstal pada browser.
Hal yang menarik adalah penggunaan multi-proses pada ini membuat Chrome mempunyai task manager sendiri yang bisa diakses melalui menu More tools-> task manager. Pada task manager ini ditampilkan informasi penggunaan CPU dan memori untuk tiap tab, aplikasi dan ekstensi yang aktif.
Terpisahnya proses-proses yang ada membuat Chrome tidak terpengaruh ketika terdapat aplikasi yang crash. 

Labels: ,

08 April 2017

Seberapa Kotor Pikiran dan Otak Anda, Buktikan Dengan Gambar Berikut Ini

Mata melihat sesuatu kemudian diprose olah otak untuk kemudian terjadi sebuah respon. Mungkin begitulah kurang lebih yang terjadi saat kita melihat sebuah objek kemudian menyimpulkan tentang apa yang kita lihat itu. Terkadang sebuah objek bisa berarti ganda tergantung bagaimana otak kita merespon apa yang terlihat oleh mata.

Dibawah ini terdapat beberapa foto atau gambar yang bermakna ganda, cobalah jujur dengan diri sendiri apa yang ada di otak anda saat pertama kali melihatnya.
How Dirty Is Your Mind?
Foto: playbuzz.com

Foto: ontopof.com
Foto: newsiosity.com
Foto: newsiosity.com
Foto: newsiosity.com
Foto: newsiosity.com
Foto: newsiosity.com
Apa yang terlintas saat pertama kali melihat gambar-gambar di atas? beberapa mungkin akan berpikiran kotor atau negatif saat melihatnya, itulah uniknya bagaimana otak merespon apa yang terlihat oleh mata.

Labels:

Hanya Ada di Israel, Pijat Relaksasi Menggunakan Ular

Beberapa orang suka berlangganan pijat relaksasi di sebuah tempat pijat atau spa untuk menghilangkan rasa lelah setelah bekerja. Umumnya pijat pasti dilakukan oleh seorang tukang pijat atau terapis, namun tidak jika di Israel. 
Dilansir dari wackymania.com, sebuah tempat perawatan kesehatan dan spa di Israel Utara menawarkan sebuah jasa pelayanan pijat yang tidak biasa. Pelayanan tersebut adalah pelayanan pijat menggunakan ular. Ada Barak’s spa di Talmei Elazar, Israel menawarkan pijat ular dengan dua jenis uuran ular yaitu ular besar dan ular kecil. Berikut adalah beberapa gambar saat pelanggan sedang menggunakan jasa pijat ular.
snake message 01 Refreshing Snake Massage In Israel
Foto: wackymania.com
snake message 02 Refreshing Snake Massage In Israel
Foto: wackymania.com
snake message 06 Refreshing Snake Massage In Israel
Foto: wackymania.com
Bagi yang tidak terbiasa tentunya tidak akan pernah mau dipijat menggunakan ular karena takut dan lain-lain. Namun bagi masyarakat di Talmei Elazar, hal tersebut sudah terbiasa dan tidak aneh. 

Labels:

29 January 2017

Certira inspirasi tentang menghargai kerja keras

Seorang pria yang baru saja lulus dari sebuah perguruan tinggi dengan nilai akademik yang sangat memuaskan sedang melamar pekerjaan untuk posisi manager disebuah perusahaan besar. Beberapa tahapan interview dilewati dengan mudah karena memang nilai akademiknya yang sangat memuaskan. Pada interview tahap terakhir dia harus berhadapan langsung dengan direktur utama dari perusahaan tersebut.

Pada saat interview dengan direktur utama, sang direktur melihat semua berkas dari si pelamar dan mendapati semua nilai akademiknya memang sangat bagus bahkan dari semenjak sekolah menengah. Kemudian terjadi percakapan antara sang direktur dengan si pelamar
 Direktur : Apakah kamu mendapatkan beasiswa untuk kuliahmu?
 Pelamar : Tidak
 Direktur : Apakah ayahmu yang membiayai sekolahmu?
 Pelamar : Ibu saya yang membiayai sekolah saya, ayah saya sudah meninggal sejak saya masih kecil Direktur : Apa pekerjaan ibumu?
 Pelamar : Ibu saya bekerja sebagai pencuci pakaian.

Kemudian sang direktur meminta si pelamar menunjukan kedua telapak tangannya, si pelamar pun menunjukan kedua telapak tangannya. Melihat kedua telapak tangan si pelamar yang sangat mulus, sang direktur pun bertanya kembali.

Direktur : Pernahkan kamu membantu ibumu melakukan pekerjaannya mencuci pakaian?
Pelamar : Tidak pernah, dia selalu meminta saya untuk terus belajar dan selain itu dia bisa mengerjakan pekerjaannya lebih cepat daripada saya.
Mendengar jawaban itu sang direktur kemudian berkata "Ketika kamu pulang hari ini, bersihkan dan cucilah tangan ibumu lalu kembali lagi temui saya besok" Si pelamar merasa peluangnya untuk diterima bekerja diperusahaan itu cukup besar, lalu ketika sampai dirumah dia pun langsung meminta izin kepada ibunya untuk membersihkan tangannya. Sang ibu merasa aneh dengan tingkah putranya yang tidak biasa itu dan dia pun mengulurkan tangannya. Si pelamar kemudian mulai membersihkan tangan ibunya dan betapa kagetnya dia mengetahui bahwa tangan ibunya sangat kasar dan berkeriput karena melakukan pekerjaan mencuci pakaian selama ini. Si pelamar terus membersihkan tangan ibunya sambil meneteskan air mata karena dia baru menyadari bahwa sepasang tangan itulah yang selama ini berhasil membiayai sekolahnya sampai selesai.

Setelah selesai membersihkan tangan ibunya, si pelamar kemudia mencuci sisa pakaian yang belum dikerjakan oleh ibunya. Keesokan harinya si pelamar kermbali lagi meneui sang direktur sesuai dengan perjanjian. Saat bertemu kemudian terjadi percakapan kembali:

Direktur : Apa yang sudah kamu lakukan kemarin?
Pelamar : Saya sudah mencuci dan membersihkan tangan ibu saya dan membersihkan sisa pakaian yang belum dibersihkan oleh ibu.
Direktur : Apa yang kamu pelari pada saat itu?
Pelamar : Pertama saya tau apa itu menghargai, tanpa ibu saya tidak mungkin saya menjadi seperti hari ini. Kedua, dengan membantu pekerjaan ibu saya mengerti betapa sulitnya untuk melakukan dan menyelesaikan sebuah pekerjaan dan yang ketiga saya jadi bisa menghargai betapa penting sebuah hubungan keluarga.

 Mendengar jawaban itu sang direktur berkata "Ini yang saya cari untuk menjadi seorang manager, orang yang bisa menghargai pekerjaan orang lain dan mngerti bagaimana sulitnya orang lain untuk menyelesaikan sebuah pekerjaan. Kamu diterima"

Pesan moral dari cerita diatas adalah "Jika seseorang tidak mengerti dan mengalami betapa sulitnya perjuangan orang yang kita sayangi demi kita, maka mereka tidak akan pernahh bisa menghargainya. Hal yang terpenting adalah mengalami sendiri kesulitan itu dan belajar mehargai semua kerja keras dibalik semua keberhasilan yang sudah diraih

Labels: ,

13 January 2017

Kumpulan humor lucu Cak Lontong

Jokes atau lelucon, siapa coba yang hari gini tidak suka dengan lelucon atau candaan-candaan baik yang berupa tulisan saja, gambar/meme maupun gambar bergerak alias video. Banyaknya beban pekerjaan dikantor atau adanya masalah dirumah dan lain-lain bisa dilupakan sejenak dengan adanya humor-humor lucu yang dengan mudah bisa dicari di internet.

Selain dari internet media yang banyak menyuguhkan humor adalah televisi bin TV, ya...program-program humor di televisi sudah begitu banyak bahkan mungkin setiap channel tv mempunyai acara atau program humor. Perbedaannya hanya pada cara pengemasan dari acaranya, ada yang berupa stand up comedy, ada yang talk show dan lain-lain. Banyaknya acara humor ini juga didukung dengan banyaknya komedian yang ada ditanah air. Salah satu komedian senior yang sering muncul di layar televisi yaitu cak Lontong. Komedian dengan nama asli Lis Hartono ini dikenal dengan banyak sekali quote-quote lucu yang bisa membuat orang tertawa ngakak. Kata-kata sederhana tapi lucu dan membuat orang tertawa bahkan mungkin kita tidak pernah terpikir sampai bisa membuat kalimat-kalimat yang terlontar dari mulut seorang cak Lontong. Tapi itu lah seorang komedian yang memang sudah mempunyai sense akan hal-hal yang bisa menjadi bahan lelucon.

Penasaran dengan quote-quote lucu dari cak Lontong? berikut ada beberapa quote cak Lontong yang diambil dari berbagai sumber:

HUMOR LUCU CAK LONTONG

Saya ingin berbicara tentang masalah takut. Apakah takut itu penting? Takut itu menentukan teman Anda siapa.
  • Kalau Anda takut berbuat dosa, maka Anda adalah teman orang yang beriman.
  • Jika Anda takut bohong, maka Anda adalah teman orang-orang sholeh.
  • Anda takut berbuat baik, maka Anda temannya setan.
  • Nah, kalau Anda takut sama istri, Anda teman saya!
Saat yang paling tepat dan nikmat untuk minum kopi adalah setelah kopi itu jadi dibuat.

Bila Anda jelek, jangan takut mencintai. Karena yang seharusnya takut adalah yang Anda cintai.

Membaca setengah jam per hari itu sama dengan membaca 30 menit per hari.

Salah satu ciri-ciri pedagang kaki lima yang akan membuat Anda terbelalak adalah…… ternyata pedagang kaki lima itu kakinya hanya dua!

Saya tidak takut sama istri saya. Yang saya takuti hanya dua di dunia ini, Tuhan, dan.. pasangan hidup saya……

Ini dia wejangan koplak ala Cak Lontong:
  • Berhentilah menuntut ilmu, karena ilmu tidak bersalah.
  • Jangan membalas budi, karena belum tentu Budi yang melakukannya.
  • Jangan mengarungi lautan, karena karung lebih cocok untuk beras.
  • Berhenti juga menimba ilmu,karena ilmu tidak ada di dalam sumur.
  • Dan janganlah bangga menjadi atasan, karena di Pasar Baru, atasan 10 ribu dapet 3.
Bicara soal takut, saya sama sekali bukan orang yang penakut. Sejak lahir, saya bukan orang penakut. Bahkan waktu saya lahir, banyak orang yang takut sama saya. Ada cerita sedikit yang menunjukkan saya bukan orang yang penakut.

Di kampung saya ada sekitar 100 kepala keluarga. Jam 1, kampung saya diserbu geng motor. Kaca-kaca rumah dipecahkan. Yang namanya Ketua RW lari. Ketua RT lari. Kepala Keluarga lari.

Saya yang wakil ketua nggak lari…, karena saya wakil ketua geng motor itu.

Saya pernah ditolak sama bank, karena saya dibilang gaptek. Ceritanya, saya ingin bikin akun Twitter dan FB untuk anak dan istri saya. Lalu saya antre di salah satu bank. Sampai di customer service, saya ditolak. Kata pihak bank, saya tidak bisa membuka akun Twitter dan FB di bank.

Miskin itu kondisi hidup, sederhana itu gaya hidup.

Tidak ada larangan menjadi kaya, berkecukupan, memiliki segala yang kita butuhkan dan inginkan. Agama kita saja tidak melarang, apalagi saya. Masak saya mau melarang-larang Anda.

Anda percaya dengan cinta? Betul, yang membuat Anda bisa tertawa dan yang membuat Anda tadi seakan-akan ingin menangis itu karena cinta. Saya pun berdiri di sini karena…. uang.

Kenapa tadi saya diam saja? Karena saya tidak suka sama orang yang sok tau, banyak ngomong tapi gak ngerti. Makanya saya diam, supaya saya tidak membenci diri saya sendiri.

Tolong hargai saya. Jangan bertindak anarkis terhadap saya. Saya ini sudah dewasa, sudah bisa membakar diri saya sendiri.

Percuma di Jakarta mengadakan kereta supercepat seperti di Jepang, Jerman, Prancis, dan China. Buktinya, sekarang, jarang sekali ada warga Jakarta yang menaiki kereta itu, padahal sudah ada loh..

(Ada yang nggak faham? Maksudnya, kereta supercepat memang sudah ada, tapi di Jepang, Jerman, Prancis, dan China. Ya pantas orang Jakarta jarang naik kereta itu).

Sehat itu sederhana. Kuncinya cuma satu: Jangan sakit!

Alhamdulillah, kemarin baru saja punya Facebook, walaupun cuma Facebook bekas.

Ada yang bilang saya terlalu keren untuk jadi komedian. Alhamdulillah, kemarin dia dapat operasi katarak gratis.

Istri itu harus selalu diperlakukan romantis. Selalu dipegang tangannya kalau jalan-jalan. Apalagi di mall, harus kenceng pegangnya. Soalnya kalo lepas bahaya. Bisa mampir berapa toko entar?

Yang namanya manusia itu kan tempatnya salah, gak sempurna. Tidak ada gading yang tak retak. Maka dari itu, saya atas nama keluarga besar gajah mohon maaf, karena tak mampu memberikan gading yang tak retak.

Fakta yang mengejutkan, tidak ada satupun orang yang mati karena narkoba bisa hidup lagi.

Kalau Anda duduk di sini ingin terhibur dan tertawa, itu salah. Tapi kalau Anda di sini ingin mendapat pencerahan, itu lebih salah lagi. Jadi Anda duduk di sini saja sudah melakukan dua kesalahan.

Kata siapa saya punya kerjaan? Lah wong saya tiap hari diundang di sini (ILK), gimana saya mau kerja.

Pengemis itu orang yang rendah hati. Walaupun uangnya banyak, tapi pakaiannya tetap sederhana. Daripada orang yang pakaiannya bagus tapi kerjaannya ambil uang rakyat, lebih baik minta daripada mengambil.

Hidup itu harus pasrah, agar hidup terasa ringan. Contohnya saya! Saya pasrahkan anak-anak saya ke mertua, sehingga hidup saya terasa ringan.

Salah kalau banyak yang bilang hidup itu cuma satu kali. Yang benar, hidup itu setiap hari, dan mati hanya sekali.

Sebenarnya jomblo itu bukan tidak laku,hanya sekadar tidak ada yang mau. Salam jomblo

Ternyata Argentina vs Belanda belum mulai. Mungkin para pemainnya masih lelah, habis nyoblos, atau ada yang menjadi petugas PPS ya? (kicauan Cak Lontong di Twitter pada tanggal 9 Juli 2014).

Hidup akan mati gaya kalau terlalu banyak gaya.

Ternyata Minggu malam itu bisa juga disebut dengan malam Senin.

Kok tidak ada adu pinalti yaaa…, wah gak bener nih wasitnya.

Benzema kok ada di Tim France. Padahal, setahu saya, dia main untuk Real Madrid. Mikir!

Sudah dapat dipastikan kalau yang berpuasa tidak makan dan tidak minum. Sedangkan yang tidak makan dan tidak minum pasti mereka sedang berpuasa.


Mencoreng arang di muka sendiri. Masa gak boleh?

Tidak dalam semua hal itu aku ngawur. Hanya saja, hampir semuanya tidak benar.

Yang mau kuliah jangan sampai salah ngambil jurusan. Misalnya Anda ingin kuliah di UI, jangan ambil Jurusan Pulogadung!

Kalau bokek itu ndak enak. Tapi lebih ndak enak lagi kalau ndak punya uang.

Anak saya harus hebat dalam matematika, sampai saya ancam kalau nilai matematikamu jelek, jangan panggil saya papa. Ini serius! Kemarin anak saya pulang habis ulangan. Saya tanya, gimana nilainya matematika? Anakku menjawan, Bapak ini siapa ya?

Sekarang hari Minggu. Pertanyaan aku, kenapa harus ada hari Minggu. Karena dengan adanya hari Minggu akan ada hari Senin. Mikir!

Ya Tuhan, kalau dia BUKAN jodohku, tolong hapuskan kata BUKAN dari dunia ini.

Faktor utama penyebab seseorang terbangun dari tidurnya adalah karena matanya berhenti terpejam.

Orang-orang bilang berfikir itu menggunakan otak. Kalau menurut saya sih, otak itu untuk berfikir. Paham kan?

Sumber : Simomot dot com

Labels:

05 January 2017

Cara rendering video menggunakan adobe media encoder

Apakah kamu suka membuat video atau mengedit video? program apa yang sering kamu gunakan untuk mengedit video? ya...salah satu dari sekian banyak software editing video adalah adobe after effects. software ini cukup banyak dipakai karena banyaknya fitur disediakan dan juga untuk pemula banyak sekali tersedia template gratis di internet yang bisa diunduh sebagai media untuk belajar.

jika ada kelebihann tentu ada kekurangan dong...kelebihan dari segi fitur memang cukup membuat para penggunanya puas akan tetapi untuk menggunakan program adobe after effect ini dibutuhkan spesifikasi komputer yangg cukup mumpuni baik dari sisi grafis, prosesor maupun memori atau RAM terutama pada saat proses rendering video. Tentunya menyebalkan dong kalo kita sudah cape-cape bikin atau ngedit video frame demi frame lalu pada saat rendering ternyata gagal atau membutuhkan waktu yang sangat lama terutama jika ouput videonya high resolution atau HD. Namun kali ini bukan masalah spesifikasi komputer yang akan kita bahas, tetapi bagaimana merender sebuah project video di adobe after effect menggunakan program adobe media encoder. Banyak artikel di internet yang menyebutkan penggunaan adobe media encoder ini lebih karena kebutuhan output rendering dalam format MP4, tapi tentunya setiap orang punya alasannya masing-masing.

Ok langsung saja ke cara bagaimana rendering video menggunakan adobe media encoder, jika kamu belum punya silahkan cari di internet dan install, jangan lupa disesuaikan dengan versi adobe after effectnya ya..

Berikut adalah cara bagaimana merender video menggunakan adobe media encoder

  1. Pastikan project video di after effect sudah selesai. 
  2. Buka adobe media encoder
  3. Pilih menu file lalu pilih Add after effect composition. pada kolom sebelah kiri windows dialog yang muncul pilih lokasi file adobe after effect dan klik pada filenya setelah itu pada kolom sebalah kanan akan muncul komposisi yang ada dalam file after efffect tersebut. jika ada lebih dari satu komposisi dan akan merender beberapa komposisi sekaligus maka gunakan tombol ctrl untuk memilih komosisi. setelah komposisi sudah dipilik klik ok.

  4. Selanjutnya komposisi yang sudah dipilih pada langkah 3 akan muncul pada tabel seperti gambar dibawah.Pada langkah ini bisa dilakukan perubahan format output dan resolusi dari video dan lain-lain
  5. Langkah terahir klik tombol start queue dan tunggu hinggal prosess rendering selesai
Simak videonya berikut ini

Labels: ,

03 January 2017

Fakta mengejutkan mengenai pornografi


  1. Pengguna internet semakin hari semakin bertambah banyak bukan hanya di Indonesia tetapi diseluruh dunia. Setiap pengguna internet memiliki tujuan masing-masing dalam menggunakan internet mereka, ada yang untuk keperluan bisnis, ada yang untuk mencari berita terbaru, ada yang hanya sebatas untuk update media sosial dan ada juga yang menggunakan internet sebagai sebuah pekerjaan yang menghasilkan uang.


Dari semua tujuan penggunaan internet tersebut ada satu hal yang mayoritas pernah dilakukan menggunakan internet terutama oleh para kaum pria yang tidak semua pria mau mengakuinya yaitu menonton video porno. jumlah pengakse situs film porno kian hari kian bertambah pun demikian dengan situs porno itu sendiri yang juga semakin bertambah. Walaupun sudah ada kebijakan dari pemerintah untuk memblokir semua situs porno namun bisa dikatakan tidak bisa 100 persen semua terblokir karena kerap muncul situs-situ porno baru atau bahkan yang hanya sekedar blog gratisan. Mengakses dan menonton film porno secara online menjadi sebuah hal yang susah dihilangkan bagi para penikmatnya karena berbagai faktor sehingga meskipun sebuah situs sudah diblokir oleh penyedia layanan internet, para pencari situs porno tidak kehabisan akal untuk mencari cara supaya tetap bisa mengakses situs kesayangan mereka.

Terlepas dari berbagai polemik mengenai situs porno yang ada diinternet, terdapat fakta-fakta mengenai pornografi yang cukup mencengangkan diantaranya yaitu:



  1. Setiap tahun terdapat 13000 film porno baru diproduksi
  2. Setiap 39 menit bertambah satu film porno baru
  3. Dikorea utara, hukuman bagi orang yang kedapatan menonton video porno adalah hukuman mati
  4. setiap detik ada 30 juta orang menonton video porno
  5. Mayoritas kaum pria pernah menonton video porno
  6. Bisnis pornografi adalah bisnis dengan penghasilan terbesar didunia
  7. Pemeran film porno pria akan mendapatkan upah 3 kali lipat jika memerankan adegan gay

Labels: ,

07 July 2016

Fakta menarik tentang Google Maps

Dizaman serba online ini siapa yang tidak tau google maps? Hampir semua smartphone yang ada saat ini sudah memiliki aplikasi google maps terutama smarphone berbasis android. Keberadaan aplikasi google maps dirasa cukup membantu terutama jika anda ingin mencari alamat yang belum diketahui sebelumnya atau anda sedang mencari rute untuk sebuah perjalanan.

Banyaknya fitur yang disuguhkan google maps juga sangat membantu seperti pencarian alamat, pencarian rute perjalanan dan street view. Fitur google street yang belum lama tersedia untuk wilayah Indonesia menjadi fitur yang sangat menarik bagi sebagian pengguna karena bisa langsung melihat kondisi langsung seolah-olah kita berada pada posisi atau lokasi yang kita tentukan. Selain street view ada juga fitur see inside, mirip seperti street view tetapi untuk ditur see inside hanya menyuguhkan tampilan 360 derajat untuk lokasi-lokasi seperti Mall atau tempat-tempat keramaian lainnya. Google maps menyediakan dua jenis tampilan yaitu tampilan berupa peta dan tampilan berupa satelit yang menggambarkan tampilan real. Tapi taukah anda ada beberapa fakta menarik yang mungkin anda belum ketahui mengenai google maps?


Berikut adalah fakta menarik tentang Google Maps

  1. Berapa banyak data Google Maps?
    Jika digabungkan semua data google maps seperti data peta, satelit, street view dan lain-lain maka total data dari google maps adalah setara dengan 21 juta gigabytes dan tentunya akan terus bertambah seiring berjalannya waktu.
  2. Seberapa sering data gambar diperbarui?
    Tergantung pada ketersediaan, data peta dan satelite diperbarui setiap 2 minggu dan untuk data steet view akan diperbarui secepat mungkin walaupun tidak ada jadwal yang pasti karena tergantung pada beberapa faktor seperti cuaca, kondisi lalu lintas dan lain-lain.
  3. Bagaimana google memonitor gambar-gambar pada street view?
    Berdasarkan info dari spokesperson (juru bicara) google, terkadang ada laporan dari pengguna karena ada gambar yang dirasa mengganggu kenyamanana pada google street view, untuk itu jika pengguna merasa keberatan pengguna bisa melaporkan hal tersebut. Laporan-laporan tersebut terus dimonitor oleh google dan akan ditindaklanjuti biasanya dengan membuat gambar menjadi blur atau tidak jelas.
  4. Membuat blur semua gambar wajah dan plat nomor kendaraan
    Pada street view jika diperhatikan semua gambar wajah dan plat nomor kendaraan dibuat blur. Apakah hal ini dilakukan satu persatu? jawabannya adalah tidak. Google menggunakan teknologi automatic face and license plate blurring yaitu sistem yang secara otomatis membuat blur gambar wajah dan plat nomor yang ada pada street view.
  5. Siapa pemilik satelite yang digunakan oleh google?
    Untuk tampilan satelit pada google maps dan google earth, google menggunakan beberapa jasa atau satelite dari pihak ketiga.
  6. Jenis kamera untuk google street view
    Google pada awalnya menggunakan sedikit kamera dengan kualitas rendah, tetapi sekarang untuk street view menggunakan sistem kamera yang mempunyai 15 lensa yang bisa menghasilkan foto dengan resolusi 65 megapixel.



Labels: ,

28 June 2016

Sudahkah kita tertib berlalu-lintas?

Setiap hari jumlah kendaraan baik sepeda motor maupun mobil atau kendaraan roda empat lainnya bertambah dalam jumlah yang tidak sedikit. Mengacu ke data dari Badan Pusat Statistik kenaikan jumlah kendaraan ini cukup sigifikan, untuk sepeda motor saja misalnya pada tahun 2000 jumlah sepeda motor di Indonesia

tercatat sebanyak 13,5 juta dan pada tahun 2013 jumlahnya menjadi 84,7 juta kendaraan. Jenis kendaraan lain juga tidak jauh berbeda hanya saja secara angka kenaikan lebih kecil. Imbas dari bertambahnya jumlah kendaraan bermotor ini membuat kemacetan jalan raya semakin parah karena tidak diimbangi dengan penambahan jalan raya yang sesuai. Hal ini sangat terasa terutama dikota-kota besar yang berjumlah penduduk besar pula. Kemacetan jalan raya bukan problem yang mudah dicarikan solusinya karena banyaknya hal-hal yang terkait dengan masalah tersebut. Terlepas dari salah siapa dan tanggung jawab siapa masalah kemacetan ini ada hal lain yang terkadang kita tidak menyadari bahwa sebenarnya budaya berlalu-lintas kita sendiri yang menyebabkan kemacaetan semakin parah. Banyak orang mempunya kendaraan bermotor tetapi tidak banyak orang yang mengerti bagaimana menggunakan kendaraan bermotor dijalan raya dengan benar.

Masih banyak pengguna jalan yang secara sengaja melanggar rambu-rambu lalu lintas dengan alasan terburu-buru atau karena tidak ada petugas polantas yang bertugas.

Berikut bebepa kebiasaan pelanggaran lalu lintas yang biasa terjadi, disadari atau bahkan disengaja:

  1. Menerobos lampu merah
  2. Memutar atau berbalik arah tidak pada tempatnya
  3. Melawan arus lalu lintas yang searah
  4. Menerobos palang pintu kereta api

Jika kita mau jujur tentunya kita sadar bahwa perilaku atau budaya melanggar rambu-rambu lalu lintas itu menyalahi aturan, merugikan orang lain, menyebabkan kemacetan dan yang utama adalah membahayakan keselamatan diri sendiri dan orang lain. Selain itu perilaku tersebut akan selalu terwariskan ke generasi selanjutnya sehingga tidak akan pernah ada ujungnya dan bahkan akan semakin parah.
Jika kita sering merasa kesal karena macet atau marah melihat orang melanggar aturan lalu-lintas maka mulailah bertanya pada diri sendiri apakah kita juga seperti mereka. Jika iya maka mulailah dari diri sendiri untuk berubah dengan tidak melakukan pelanggaran mudah-mudahan dengan seperti itu secara perlahan generasi yang akan datang akan lebih baik. Satu hal yang harus diingat adalah kebanyakan orang akan mengikuti perilaku orang yang lain yang dilihatnya pada saat itu misalkan pada kondisi macet jalan dua arah yang semua ruas jalan penuh oleh kendaraan dari salah satu arah saja sehingga seperti jalan one way atau searah. Hal seperti ini biasanya dimulai dari sedikit pengguna jalan yang menggunakan lajur sebelah dan diikuti oleh pengguna jalan lainnya.

Kesadaran setiap pengguna jalan untuk mentaati paraturan lalu-lintas dengan benar akan berdampak positif walaupun mungkin tidak langsung terasa secara signifikan tetapi setidaknya ada perubahan yang lebih baik

Labels: